Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Power Bank Anker PowerCore Magnetic 5000 Hadir di Indonesia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Anker merilis produk terbarunya PowerCore Magnetic 5000 di Indonesia. Power bank ini cocok dengan iPhone 12, iPhone 12 mini, iPhone 12 Pro, iPhone 12 Pro Max, dan iPhone 13.

Seri sebelumnya hanya menawarkan keluaran daya 10W. Kali ini, PowerCore Magnetic 5000 meningkatkan daya menjadi 12W.

Perangkat berkode MagGo ini terdapat lapisan kain tebal yang dapat dilipat dan berfungsi sebagai penyangga ponsel, jadi tidak perlu lagi menggunakan sandaran.

Baca Juga:
Intip Spesifikasi Black Shark 5 dan Black Shark 5 Pro Resmi

Pengisi Daya Portabel Nirkabel Magnetik 5000 mAh dengan Kabel USB-C. Dalam kondisi penuh PowerCare MagGo dapat menyuplai tambahan daya hingga 17 jam. Sehingga tidak perlu khawatir kehabisan daya selama perjalanan jauh atau penggunaan sehari-hari.

Mengisi daya melalui casing magnetik yang kompatibel. Pengisian nirkabel yang sederhana, cukup pasang PowerCore secara magnetis ke bagian belakang ponsel untuk pengisian daya nirkabel 5W.

Memiliki desain ramping, hanya 12.8mm dengan daya rekat magnet 9N yang dapat menahan beban hngga 900gram. Saat ditempelkan, baterai pada ponsel akan langsung mengisi tanpa perlu menekan tombol.

Sistem keamanan MultiProtect yang komprehensif mencakup deteksi benda asing, perlindungan hubung singkat, kontrol suhu, dan banyak lagi. PowerCore Magnetic 5000 MagGo dibekali teknologi MultiProtect yang bisa mengontrol suhu perangkat agar tidak terjadi overheat yang bisa menyebabkan ledakan maupun kebakaran.

Agar pengisian menjadi lebih optimal, disarankan untuk menggunakan adaptor daya 12W. Namun, perlu diperhatikan bahwa PowerCore Magnetic 5000 tidak kompatibel dengan casing non-magnetik.

Baca Juga:
Bocoran Spesifikasi Redmi Note 12 Ungkap Desain Kamera

Selain itu, lampiran magnetik dan logam seperti kunci dan kartu dapat menganggu proses pengisian daya. Saat dalam kondisi normal, muatan magnetis perangkat maksimum hingga 7,5W.

Harga PowerCore Magnetic 5000 kisaran Rp800 ribu dengan varian warna yakni hitam, putih, biru, ungu, dan hijau. Setiap pembelian akan diberikan garansi selama 18 bulan untuk melindungi produk dari kesalahan pabrik.

SHARE:

Uji Starship, SpaceX Pilih Turunkan Roket ke Laut Dibanding Ditangkap

Ini Alasan Departemen Kehakiman AS Tuntut Google Jual Chrome