Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Review Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019): Tablet Multimedia Dibekali Stylus
SHARE:

Desain Menawan dan Tak Licin [caption id="attachment_52727" align="aligncenter" width="640"]Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019) Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019)[/caption] Berbeda dengan smartphone, tablet memiliki bodi yang jauh lebih besar. Oleh karenanya, Samsung kali ini mengusung desain bodi dengan menggunakan cat doff pada bagian belakangnya. Hal ini membuatnya nyaman digenggam dan tidak licin. Selain itu, bodi berwarna hitam juga membuatnya tampil menawan dan sderhana. [caption id="attachment_52730" align="aligncenter" width="640"]Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019) Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019)[/caption] Agar bisa digunakan dengan nyaman pada mode landscape maupun portrait, Samsung tidak menggunakan tombol fisik untuk melakukan navigasi, melainkan virtual. Dengan begitu, tombol menu, home, dan back bisa muncul sesuai mode layar yang sedang aktif digunakan. [caption id="attachment_52735" align="aligncenter" width="640"]Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019) Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019)[/caption] Tak cuma tombol virtual, bagian depan Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019) juga dilengkapi dengan sebuah kamera 5 MP untuk berfoto selfie. Sementara pada bagian belakang, ada sebuah kamera 8 yang lengkap dengan lampu LED. [caption id="attachment_52729" align="aligncenter" width="640"]Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019) Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019)[/caption] Diposisikan sebagai perangkat tablet kelas menengah, Samsung tampaknya tak begitu memperdulikan soal rasio penggunaan layar terhadap bodi. Hal itu terlihat dari bezel yang masih tebal di sekitar layar. Oleh karenanya, rasio layar terhadap bodi mencapai angka 75,2 persen pada dimensi layar 8 inci. [caption id="attachment_52737" align="aligncenter" width="640"]Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019) Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019)[/caption] Sementara letak tombol lain-lainnya masih sama seperti tablet Samsung lainnya, seperti tombol power, volume up dan volume down pada sisi kanan. Beralih ke samping, ada sebuah slot nanoSIM dan slot microSD. Sementara untuk sisi bawahnya, terdapat lubang jack audio 3,5 mm untuk headset atau speaker dan port USB-C. Tak ketinggalan, Samsung juga menyertakan slot S Pen untuk meletakkan stylus ketika sedang tidak dibutuhkan. [caption id="attachment_52733" align="aligncenter" width="640"]Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019) Samsung Galaxy Tab A 8.0 S Pen (2019)[/caption]

Prev Next Page 3 of 7
SHARE:

Optimalkan Jaringan, Telkomsel Usung Solusi Self-Adaptive Feedback

Upgrade "Otak" iQOO 13 Janjikan Performa Gacor