Fitur ini membawa aplikasi Mail sejajar dengan layanan email pesaing seperti Gmail. Fitur memberi tahu pengguna jika lupa lampiran atau menambahkan seseorang yang ingin pengguna tambahkan ke email.
Rich Links (Tautan Kaya)
Tautan ke situs web, lagu di Apple Music, dan lainnya ditampilkan sebagai tautan kaya di iOS 16, bukan teks biasa. Ini berarti jika seseorang mengirimi Anda tautan di aplikasi email, Anda dapat melihat pratinjau konten langsung di pesan tanpa harus mengeklik tautan tersebut. Apple sudah menggunakan tautan kaya di aplikasi seperti Pesan, jadi pembaruan iOS 16 membawa aplikasi Mail sejajar dengan aplikasi Apple lainnya.
Filters Fokus untuk Mail
Apple di iOS 16 juga menambahkan Focus Option (Fokus baru) yang disebut Filters. Filters memungkinkan pengguna menyaring konten dalam aplikasi, menampilkan akun Mail atau Kalender tertentu, jika Anda memiliki beberapa.
Baca juga:
Apple Luncurkan Smartwatch Khusus Olahraga Ekstrem
Saat Anda menggunakan Fokus dengan kumpulan filter, aplikasi dengan filter hanya akan menampilkan apa yang dipilih, serta menyembunyikan hal lainnya.
Untuk aplikasi Mail, pengguna dapat memilih akun Mail mana pun untuk dikaitkan dengan Fokus. Dengan kumpulan filter, saat pengguna berada di Fokus itu, aplikasi Mail hanya akan menampilkan akun yang telah pengguna pilih. Fitur bakal berguna kalau pengguna ingin memfilter email pribadi saat bekerja, dan sebaliknya, misalnya.
Nah itulah sejumlah peningkatan yang dibawa pada aplikasi Mail Apple di iOS 16.