Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Warbound Storm Bakal Hadirkan Mode 2v2 di Update Pertamanya
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Warbound Storm mungkin baru saja diluncurkan oleh NetEase dan Lemon Games di Android pada awal bulan ini, tapi pembuatnya sedang menyiapkan konten utama untuk update pertamanya. Rencananya update bakal ada pada tanggal 31 Juli.

Pertama, tidak semua orang bisa memainkan game ini, mungkin belum punya kesempatan untuk main Warbound Storm, karena saat ini game hanya tersedia di wilayah Indonesia, Filipina, dan Thailand.

Kalau belum kenal game ini, Warbound Storm punya genre strategi real-time yang bikin pemain bisa memanggil prajurit yang sangat kuat, mendirikan bangunan, dan membasmi musuh.

Tugas utama pemain menyusun tumpukan kartu kemudian digunakan untuk menyelesaikan misi. Perlu rencana matang dan strategi yang baik untuk meraih kemenangan, alurnya punya gaya bermain non-linear. Artinya pemain tidak dipaksa untuk menyelesaikan misi tertentu.

Pemain perlu mengatur pasukan, strategi tempur, dan dek sambil memimpin banyak pasukan sekaligus, Warbound Storm menawarkan pengalaman strategi yang lebih mendalam dari game mobile lainnya.

Update pertamanya bakal bawa mode 2v2 yang terdengar seru untuk menyerang musuh. Pemain bisa kerja sama dengan teman untuk mengalahkan lawan dengan taktik pertempuran baru.

Untuk merayakan peluncurannya, ada banyak diskon yang tersedia di toko game, menghadirkan semua komandan untuk meningkatkan pasukan. Ada banyak paket diskon juga seperti Paket Diskon New Recruit, Paket Booster, Paket Rank Value, dan Paket Diskon Rank.

SHARE:

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16

IM3 Rebranding Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum