Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Vivo X80 Pakai Prosesor Ganda, Buat Apa?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Prosesor smartphone pada Vivo X80 Series menyorot perhatian. Dalam seri flagship terbaru ini, vendor ponsel asal Tiongkok tersebut mempekenalkan inovasi Dual-Flagship Chip. Apa itu?

Vivo membawa konfigurasi ganda dari prosesor vivo V1+ Chip dan Snapdragon 8 Gen 1 untuk vivo X80 Pro dan kombinasi dari vivo V1+ Chip dan Dimensity 9000 pada vivo X80.

Dengan teknologi ini, vivo X80 Series akan memiliki performa dan sistem pencitraan yang semakin ditingkatkan.

Baca Juga:
Pre-order Vivo X80 Series Dibuka

Hadie Mandala, Product Manager vivo Indonesia menjelaskan bahwa vivo melakukan terobosan besar pada vivo X80 Series dengan menyematkan teknologi Dual-Flagship Chip untuk memaksimalkan performa smartphone demi mendukung ragam aktivitas pengguna.

"Peluncuran vivo X80 Series merupakan terobosan besar bagi vivo karena smartphone ini menjadi yang pertama yang didukung Dual-Flagship Chip, yaitu konfigurasi prosesor ganda," ujar Hadie.

Untuk mendukung teknologi Dual-Flagship Chip pada vivo X80 Series, vivo membawa teknologi terbarunya yakni vivo V1+ Chip.

vivo V1+ Chip memiliki kemampuan Noise Reduction (NR) yang akan mengurangi noise pada gambar. Kemampuan ini masih disempurnakan lagi dengan teknologi High Dynamic Range (HDR) yang mampu membaca dan menyesuaikan skenario cahaya di sekitar objek video, sehingga smartphone bisa menghasilkan video dengan kecerahan yang diinginkan pengguna.

Sedangkan untuk bagian performance, vivo V1+ Chip ini akan mampu meningkatkan kinerja smartphone dengan lebih baik namun tetap irit baterai berkat teknologi Dynamic Interpolation (MEMC) yang memungkinkan smartphone untuk menjalankan aktivitas dengan kecepatan bingkai yang tinggi (high frame rate), namun dengan konsumsi daya yang rendah.

Baca Juga:
Vivo X80 Series Masuk Indonesia 26 Juli 2022

Pada prosesor vivo X80 Pro, vivo menyematkan kombinasi vivo V1+ Chip dengan Snapdragon 8 Gen 1 SoC. Prosesor ini akan memberikan pengalaman penggunaan smartphone berkecepatan tinggi, dengan kapasitas yang telah ditingkatkan dan aksesibilitas luas ke jaringan 5G dengan mendukung hingga kecepatan 10Gbps.

Sedangkan prosesor pada vivo X80 dilengkapi dengan vivo V1+ Chip dan Dimensity 9000 SoC. vivo X80 sendiri menjadi smartphone pertama yang menggunakan flagship chipset ini.

"Kami ingin menghadirkan smartphone yang melengkapi kebutuhan masyarakat bukan hanya untuk keperluan fotografi dan videografi, tetapi juga keperluan multitasking mereka, sehingga semua dapat mereka lakukan hanya dalam satu sentuhan," lanjut Hadie.

SHARE:

Ini Alasan Departemen Kehakiman AS Tuntut Google Jual Chrome

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16