Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Viral Wanita Tertipu Beli AC di Samsung Official Store Shopee, Ganti Rugi Cuma Rp 50 Ribu
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Cuitan seorang netizen yang kecewa dengan Samsung dan Shopee viral di Twitter. Cuitan diunggah oleh netizen dengan akun @Shafirafz.

Dalam cuitannya yang diunggah pada Senin, (11/1/2022), @Shafirafz mengisahkan bahwa dirinya membeli satu unit Air Conditioner (AC).

Pembelian dilakukan lewat Samsung.Official di Shopee Mall, yang mana ia membeli AC tipe inverter 0,5 PK seharga Rp 2.646.000.

Awalnya ia sangat yakin AC yang dibelinya bisa sampai ke tangannya dan terpasang tanpa adanya masalah. Tapi ternyata yang ia dapat justru kecewa.

Setelah unit AC sampai, teknisi mengatakan bahwa AC bukan tipe inverter melainkan tipe standard. Ia lantas mengecek kembali pesanannya di Shopee.

"Saya cek produk yang saya beli di Shopee, eh produk yang saya beli ganti nama menjadi standard dengan tiba-tiba," kisahnya.

Baca Juga:

Viral Penumpang Wanita Dianiaya dan Dilecehkan Driver Grab

@Shafirafz kemudian mengadukan masalah ini ke Call Center Samsung dengan harapan bisa bantu konfirmasi ke pihak Samsung.Official di Shopee.

Namun Call Center menyarankan untuk mengadukan masalah ke pihak Shopee, dengan alasan hanya menerima keluhan pembelian dari web resmi Samsung.

@Shafirafz lalu mengikuti arahan dari Call Center Samsung. Keluhan lantas diadukan dan tiga hari setelahnya akhirnya mendapat respon.

Pihak Samsung.Official di Shopee pun memberikan kompensasi berupa voucher senilai Rp 50 ribu, yang jelas menurut @Shafirafz tidak sebanding dengan kerugiannya.

"Saya sedari awal mencari inverter dan memilih barang dengan headline AC INVERTER. Namun kenyataannya, tiba2 headline diganti menjadi AC STANDARD oleh pihak Samsung Official Shopee Mall, setelah saya selesai check out SECARA SEPIHAK dan TANPA PEMBERITAHUAN apapun sebelum pengiriman," papar @Shafirafz.

Baca Juga:

Viral Wanita Pelamar Kerja Kena Pelecehan Seksual oleh CEO Startup

"Saya baru sadar setelah tau bahwa barang yang saya terima adalah AC STANDARD. Apakah tidak mencurigakan? Sedari awal SHOPEE MALL SAMSUNG.OFFICIAL tidak memberikan informasi yang sebenar2nya, melakukan secara SEPIHAK dan TIDAK JUJUR, juga terkesan MEREMEHKAN masalah ini. Pihak Samsung pun TIDAK MAU BERTANGGUNG JAWAB atas hal ini, padahal dengan citra merk Samsung saya sudah percaya," lanjutnya.

Kisah ini menjadi viral di media sosial Twitter dan telah diretweet lebih dari 600 kali. Kisah juga mendapat beragam komentar dari para netizen.

"Diganti voucher 50k doang dongFace with tears of joy sekelas Samsung kok begini," cuit @gloryia_

"Sekali lagi.. Untuk barang elektronik gw ga saranin beli online. Protes nya ribet, panjang benar. Kalau beli di stand ya walau beda harga, pasti bisa di komplain siapanya yg nawarin kita produk, bahkan ada nota pembelian nya bisa langsung ngomel on the spot. Semoga selesai ya," cuit @Bebedoraz.

Toko oranye emang rada cupu sih, kalau di toko hijau tuh dia akan simpan tampilan detil produk yang dipesan pada saat pemesanan. Jadi seller gabisa ubah sembarangan setelah kita pesan. Ada buktinya," cuit @adtmahendra.

SHARE:

Ini Alasan Departemen Kehakiman AS Tuntut Google Jual Chrome

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16