Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Unboxing Oppo Reno4
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Oppo Reno4 resmi mendarat di Indonesia pada Rabu (6/8/2020). Mengusung tagline "Clearly the Best You", ponsel ini diklaim mampu menghasilkan jepretan terbaik serta menimbulkan tren baru dalam industri fotografi ponsel.

Mengintip paket penjualannya, aksesori yang disertakan dalam box sangatlah lengkap. Oppo Reno4 datang bersama softcase, adapter charger, kabel USB, earphone, SIM ejector, tidak lupa kitab-kitab seperti panduan penggunaan dan lainnya.

Kelengkapan OPPO Reno 4 (Tangguh/Technologue.id)

Baca Juga:

OPPO Reno4 Janjikan Segudang Fitur Fotografi

Untuk unitnya sendiri hadir dalam dua pilihan warna yakni space black dan galactic blue. Technologue.id kebetulan mendapat unit yang berwarna galactic blue dimana warna birunya begitu solid di bagian tengah dan memudar menjadi silver ketika memasuki area tepi.

OPPO Reno 4 (Tangguh/Technologue.id)

Oppo Reno4 tampil menawan dengan ketebalan 7.7mm yang lebih tipis dari generasi sebelumnya. Untuk layarnya, menggunakan panel AMOLED 6,4 inci dilapisis Corning Gorilla Glass 5 dengan dual punch hole di sisi kiri atas.

Pada bagian belakang ponsel terdapat quad kamera belakang yang terdiri dari 48MP kamera utama, 8MP kamera ultra wide, 2MP kamera macro, serta 2MP kamera mono. Sedangkan kamera depannya sendiri Oppo menyematkan kamera 32MP.

Kamera Belakang OPPO Reno 4 (Tangguh/Technologue.id)

Segera Meluncur, Oppo Watch Bawa Seabrek Fitur


Di sisi kiri ponsel terdapat tombol volume up dan down beserta tray SIM Card yang sudah mampu menampung 2 buah SIM Card dan satu microSD, sehingga tidak perlu repot-repot mengorbankan salah satunya. Sedangkan di sisi kanan ponsel terdapat tombol power.

OPPO Reno 4 (Tangguh/Technologue.id)

Oppo Reno4 sendiri dibekali prosesor Snapdragon 720G yang dipadu dengan RAM 8GB dan ruang penyimpanan 128GB yang bisa diperbesar menggunakan microSD. Untuk dayanya, ponsel ini menggunakan baterai berkapasitas 4.015 mAh.

SHARE:

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16

IM3 Rebranding Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum