Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Tonjolkan Baterai Bongsor, Ini Spesifikasi dan Harga Vivo V50
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Vivo resmi merilis smartphone terbarunya dari V series yakni V50. Smartphone ini hadir dengan baterai besar 6.000 mAh dan desain yang lebih modern.

Fendy Tanjaya, Product Manager Vivo Indonesia mengatakan bahwa perusahaan mendengarkan masukan dari pengguna dalam merancang setiap produknya termasuk pada V50, baik soal desain, kapasitas baterai, hingga faktor kenyamanan.

"Smartphone bukan hanya alat komunikasi tapi juga fashion item yang sangat diperhatikan. Selain itu, kenyamanan saat menggenggam smartphone juga menjadi tren yang semakin meningkat," kata Fendy, dalam acara peluncuran Vivo V50 di Alam Sutera, Jakarta, Kamis (13/3/2025).

Baca Juga:
vivo V50 Melantai, Smartphone Flagship dengan Baterai Jumbo

Ponsel ini mengusung rounded-edge design yang sebelumnya hanya bisa dijumpai pada X100 Series. Desain ini membuat setiap lengkungan akan mengikuti jari dan telapak manusia. Bezelnya pun tipis hampir simetris di semua layar dengan ketebalan hanya 7,39mm.

Ponsel ini juga punya rating IP68 dan IP69 buat tahan air dan debu, serta sensor sidik jari optik di layar.

Layar V50 berukuran 6,77 inci OLED dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 120Hz. Layar ini memiliki desain quad-curved yang lebih halus dibanding pendahulunya, plus dilindungi Diamond Shield Glass yang lebih tahan jatuh. Kecerahan maksimalnya sekarang mencapai 4.500 nits.

Untuk dapur pacunya, vivo V50 masih pakai chipset Snapdragon 7 Gen 3, dengan RAM hingga 12GB+12GB expandable memory dan penyimpanan 512GB tanpa slot ekspansi.

Baca Juga:
Harga Rp2 Jutaan, Vivo Y29 Punya Baterai Bongsor dan Fitur AI

Sektor kamera dilengkapi tiga lensa 50MP dengan optik ZEISS yakni kamera utama dengan OIS, ultrawide dengan autofokus, dan kamera depan 50MP.

"Semua kamera V50 sudah memenuhi standar dari ZEISS. Mulai dari wide-angle camera, main camera, hingga group selfie camera yang bisa menampung 30 orang sekaligus dalam satu waktu. Semuanya beresolusi 50MP," kata Fendy.

Sistem operasinya Funtouch OS 15 berbasis Android 15, dan Vivo janji kasih empat tahun patch keamanan. Ada dukungan Google Gemini sebagai asisten pribadi digital. Fitur AI yang ada di ponsel ini antara lain Vivo Live Call Translation, Circle to Search, dan masih banyak lagi.

Vivo V50 hadir dalam warna Harmony Red, Blissful Purple, dan Solid Black. Ponsel ini dibanderol mulai dari Rp 6,499,000 untuk varian 8GB/255GB, Rp 6,999,000 untuk varian 12GB/255GB, sampai Rp 7,999,999 untuk varian 12/512GB.

SHARE:

Gelar Marbot Berdaya, Indosat Dorong Marbot Wirausaha

Lintasarta Pastikan Layanan Digital Tetap Prima Sambut Ramadan dan Lebaran 2025