Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
SPC L53, Ponsel Murah Berkamera Selfie Ganda Resmi Meluncur
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – SPC mobile merilis smartphone terbarunya, yakni SPC L53. Meskipun agak ketinggalan trend, SPC L53 mengusung kamera selfie ganda dengan resolusi masing-masing 8 MP + 2 MP. Hadir pula LED flash pada bagian depan ponsel ini untuk membantu pengguna selfie dalam kondisi minim cahaya.

  [caption id="attachment_28537" align="alignnone" width="640"] SPC L53 Nampak depan (Donnie Pratama Putra/Technologue.id)[/caption]

Baca juga:

Asus Rilis Tiga ZenPower Generasi Terbaru, Apa Perbedaannya?

“SPC L53 ini memang ditujukan untuk para generasi milenial pecinta selfie. Terdapat pula efek bokeh yang dapat mempercantik hasil selfie,” Raymond Tedjo Kusumo, COO SPC Mobile Indonesia menjelaskan kepada Technologue.id saat acara peluncuran SPC L53 di bilangan Menteng, Jakarta, Selasa (20/02/2018).

  [caption id="attachment_28538" align="alignnone" width="576"] Kamera depan SPC L53 (Donnie Pratama Putra/Technologue.id)[/caption]

Karena keterbatasan tempat dan waktu, kami tim Technologue.id tidak dapat mencoba fitur kamera selfie ganda tersebut. Namun kami berhasil mencoba kamera belakang dari SPC L53. Hasilnya lumayan apik, meskipun tidak terlihat istimewa. Kamera utama gawai ini didukung resolusi 13 MP dengan LED-Flash. 

  [caption id="attachment_28539" align="alignnone" width="576"] Kamera belakang dan sensor fingerprint SPC L53 (Donnie Pratama Putra/Technologue.id)[/caption]

Baca juga:

Flagship dengan Snapdragon 835 Termurah, Ini Harga Nokia 8 di Indonesia

Jeroannya, SPC L53 dipersenjatai chipset Spreadtrum didukung prosesor Quad-Core berkecepatan 1.3 Ghz. Dibenamkan RAM 2GB dan ROM 16 GB dalam tubuh ponsel cerdas ini. Sumber tenaganya, L53 ditunjang baterai berkapasitas 2500 mAh. Sistem operasinya, SPC L53 masih berjalan dengan Android 7.0 Nougat. [caption id="attachment_28569" align="alignnone" width="640"] Hasil kamera utama SPC L53 (Donnie Pratama Putra/Technologue.id)[/caption] Layar seluas 5 inci beresolusi HD terpampang di bagian depan ponsel ini. Melindungi dari goresan dan benturan; layar ini dilapisi Hardened Glass. SPC L53 mengusung desain tipis dengan ketebalan 8,5mm. Nampak pula sensor fingerprint pada bagian belakang ponsel ini.Soal konektivitas, SPC L53 ini disupport jaringan 4G LTE, WiFi, Hotspot, GPS navigasi, Bluetooth, microUSB, serta USB OTG. SPC L53 hadir dalam tiga varian warna diantaranya Black, Gold dan Red. Untuk penjualan ponsel terbarunya, SPC menggandeng Shopee sebagai official partner e-commerce.

Baca juga:

Resmi, Ini Spesifikasi Xiaomi Redmi 5 dan Redmi 5 Plus

Di Shopee, SPC L53 dilepas seharga Rp 899 ribu dalam program flash sale. Ketika program flash salenya habis, SPC L53 dibanderol dengan harga normal yakni Rp 1.199 juta dan mulai tersedia pada 22 Februari mendatang. Rencananya, SPC L53 akan dipasarkan di toko retail dalam waktu dekat.

SHARE:

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16

Upgrade "Otak" iQOO 13 Janjikan Performa Gacor