
Aplikasi dan Antarmuka
Galaxy Note 9 menjalankan Android versi terbaru hasil modifikasi Samsung yang disebut Samsung Experience 9.5. Antarmuka ini dibangun pada Android 8.1 Oreo, dan bukan Android 9.0 Pie yang baru dirilis.
Tampilan dan fiturnya masih menyerupai Samsung Experience 9 pada Note 8 atau Galaxy S9+. Ada beberapa tambahan yang bermanfaat untuk stylus dan layar besar, seperti aplikasi Edge pop-out, split-screen multitasking, dan kemampuan membuka dua aplikasi sekaligus tanpa membuatnya saling berdampingan, layaknya pada Windows.
Di area lockscreen, selain menampilkan waktu dan tanggal, terdapat shortcut menuju aplikasi panggilan telepon dan kamera. Kemudian, area homescreen-nya bisa ditambah sesuai kebutuhan dan di sebelah paling kiri ada Bixby Home.
Baca juga:
Review: Nokia 1, Ponsel Android Go Citarasa Classic


