Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Proyeksi Agenda Google I/O dan Cara Menontonnya
SHARE:

Google Pixel 7a

Salah satu hardware yang kemungkinan besar akan diumumkan dalam Google I/O 2023 adalah Pixel 7a.

Menurut rumor dari Android Authority, Google mungkin akan beralih ke siklus rilis produk baru setiap tahun untuk ponsel seri-a yang lebih terjangkau, namun nampaknya rencana tersebut belum akan mulai dijalankan hingga tahun 2024 mendatang. Jadi kemungkinan besar Google Pixel 7a tetap akan muncul di Google I/O tahun ini.

Selain itu, sebelumnya Google mengumumkan Pixel 6a di I/O 2022, jadi rasanya masuk akal jika model berikutnya mengikuti jadwal yang sama.

Baca Juga:
Google Ungkap Fitur Terbaru Android di MWC 2023

Soal harga Pixel 7a, melihat harga yang dipatok untuk Pixel 6a sebesar US$450 (sekitar Rp6,9 juta). Besar kemungkinan Pixel 7a juga akan dibanderol dengan harga yang tidak jauh berbeda.

Google mempertahankan harga Pixel 7 dan 7 Pro sama dengan harga Pixel 6 dan 6 Pro. Oleh karena itu, Google mungkin akan mempertahankan titik harga yang sama untuk 7a. Selain itu, mengingat 6a diumumkan di Google I/O pada Mei 2022 dan dirilis pada Juli, rasanya masuk akal untuk memperkirakan Pixel 7a akan keluar pada waktu yang tidak jauh berbeda.

Hasil render komputer dari ponsel yang diduga adalah Pixel 7a telah menyebar secara online. Menurut salah satu tipster ponsel ternama, OnLeaks, 7a akan berukuran 6,0 kali 2,87 kali 0,35 inci (HWD), mirip dengan Pixel 6a.

Ponsel ini juga dirumorkan ditenagai oleh prosesor Tensor G2, chip yang sama dengan chip yang ada pada seri ponsel Pixel yang lebih mahal. Selain itu, Google Pixel 7a juga dikabarkan memiliki layar 90Hz 1080p rancangan Samsung, sebuah peningkatan dibandingkan layar 60Hz dari Pixel 6a.

Prev Next Page 2 of 4
SHARE:

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16

IM3 Rebranding Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum