Technologue.id, Jakarta - Planet Sports Asia kembali akan menyelenggarakan ajang lari Planet Sports Run di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang Selatan pada 15 Februari 2026.
Untuk pertama kalinya, Planet Sports Run akan digelar di awal tahun. Hal ini menjadikannya sebagai ajang lari pembuka kalender olahraga nasional, sekaligus satu-satunya event lari di Indonesia yang menghadirkan sistem poin berbasis aktivitas.
Panji Cakrasantana, General Manager Marketing MAP Active menjelaskan bahwa setelah dua tahun Planet Sports Run digelar, tahun ini ada pergeseran dari sisi timing.
"Biasanya acara Planet Sports Run diadakan sebagai penutup di akhir tahun. Tapi kami ingin membuka awal tahun dengan semangat dan resolusi baru. Planet Sports Run akan diselenggarakan tanggal 15 Februari di ICE BSD," tutur Panji, saat pengumuman Planet Sports Run 2026 di Jakarta, Rabu (26/11/2025).
Planet Sports Run memiliki konsep acara yang berbeda dari event lomba lari lainnya, dimana para peserta akan mengumpulkan poin sejak pendaftaran, hingga menyelesaikan berbagai misi menarik yang diberikan sebelum acara berlangsung serta pada saat acara berlangsung.
Rangkaian acara kembali dilengkapi dengan berbagai sesi latihan publik seperti Thursday Strength Training dan Sunday Runday, yang tidak hanya berfungsi sebagai persiapan fisik tetapi juga menjadi bagian dari sistem pengumpulan Planet Sports Run Points.
"Planet Sports Run merupakan satu-satunya event lari dengan sistem poin reward. Mulai dari registrasi, misi mingguan yang ada sebanyak 21 kali, semuanya bisa dapat poin," ujarnya.
Poin yang dikumpulkan para peserta nantinya dapat digunakan untuk mendapatkan berbagai produk running gear atau perlengkapan lari dari Planet Sports Asia.
Selain Planet Sports Run Points, peserta juga akan mendapatkan benefit tambahan berupa MAPCLUB Points. Selama periode kampanye yang berlangsung dari 26 November 2025 hingga 28 Februari 2026, setiap transaksi yang dilakukan di gerai Planet Sports Asia, baik online maupun offline, peserta akan mendapatkan 10x poin MAPCLUB untuk setiap pembelian produk PUMA dan 5x poin MAPCLUB untuk produk dari brand lain.
Tahun ini, Planet Sports Run kembali berkolaborasi dengan PUMA sebagai mitra jersey resmi, menghadirkan jersey eksklusif dari seri "Velocity". Jersey ini dilengkapi teknologi dryCELL yang membantu menjaga tubuh tetap kering, desain ergonomis untuk mendukung pergerakan maksimal, serta jahitan flatlock yang meminimalkan gesekan, sehingga memberikan kenyamanan optimal bagi seluruh peserta.
Selain rangkaian utama, Planet Sports Run 2026 juga akan kembali menghadirkan Shoe Try-On Experience, sebuah program yang memungkinkan peserta mencoba berbagai sepatu lari dari brand premium sebelum race day.
Planet Sports Run menyediakan tiga kategori perlombaan yang mencakup 5K, 10K, dan 21K (half marathon) serta Kids Dash untuk anak-anak, dengan target diikuti sebanyak 8000 peserta. Ada peningkatan target jumlah peserta dari sebelumnya berjumlah 7000 orang.
Bagi yang berminat, calon peserta akan dikenakan biaya pendaftaran sebesar Rp 399.000 untuk 5K, Rp 499.000 untuk 10K dan Rp 699.000 untuk Half Marathon. Pembelian tiket Planet Sports Run 2026 melalui aplikasi BRImo dan Kartu Kredit BRI akan mendapatkan promo eksklusif berupa potongan harga khusus.