Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Mode 90 FPS PUBG Mobile Eksklusif Hadir di OnePlus
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - OnePlus bekerja sama dengan PUBG Mobile untuk tawarkan pemilik OnePlus mode 90 FPS dalam game battle royale yang populer. Mereka yang punya perangkat seri OnePlus 7T, OnePlus 7 Pro, atau seri OnePlus 8 bisa akses eksklusif ke mode baru. Kecuali bagi pengguna di Tiongkok Daratan, Jepang, dan Korea.

"OnePlus sangat dekat dengan komunitas penggemar teknologi kami, jadi kami tahu bahwa gamer seluler mencari pengalaman yang lebih imersif dan lebih lancar," kata Pete Lau, Pendiri dan CEO OnePlus.

"Kami akan terus mendorong game mobile ke level baru melalui tampilan terdepan di industri kami, kinerja yang kuat, dan pengalaman pengguna yang cepat dan halus secara keseluruhan." Tambahnya.

Keuntungan mode 90 FPS terlihat jelas saat melakukan panning, menggunakan scope, berlari, dan mencari musuh dari kejauhan.

Dalam hal ini, pengaturan grafis akan default ke rendah setiap kali mode 90 FPS aktif. Hal ini menjadi lebih hebat saat pengguna menyadari bahwa OnePlus 8 dapat menjalankan game pada 60 FPS yang cukup konsisten pada pengaturan grafis yang jauh lebih tinggi.

Jika dimainkan di layar yang lebih besar, perbedaan antara 60 dan 90 FPS akan tampak. Senang melihat OnePlus tertarik untuk memanjakan para gamer mobile.

Mode PUBG Mobile 90 FPS adalah eksklusif OnePlus berjangka, artinya akan terbuka untuk pemain dengan perangkat lain mulai dari 6 September.

SHARE:

Usia Satu Tahun, Bank Saqu Umbar Jumlah Nasabah Solopreneur

Update Terbaru Bikin Gamer Bisa Main PlayStation Portal Tanpa PS5