Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Meizu M5c Punya Banyak Pilihan Warna
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Pada bulan Juni, Meizu akan segera memperkenalkan smartphone kelas menengah terbarunya. Pabrikan asal Negeri Panda tersebut tidak hanya menawarkan satu atau dua pilihan warna saja, melainkan hingga 5 pilihan warna dari Meizu M5c Dilansir dari GSM Arena (24/5/2017), Meizu M5c akan disediakan dalam 5 pilihan warna, yakni hitam, emas, merah, biru dan merah muda. Kelima warna tersebut tentu bertujuan untuk mendobrak pangsa pasar dari ponsel kelas menengah, yang juga dilengkapi dengan desain cukup apik. [caption id="attachment_17186" align="alignnone" width="300"] Selain hitam, Meizu menawarkan 4 pilihan warna lainnya yang lebih mencolok (source: GSM Arena)[/caption] Meizu M5c sendiri merupakan ponsel berlayar 5 inci yang dilengkapi dengan prosesor quad-core berkecepatan 1.3GHz. Guna menemani prosesor tersebut, Meizu turut menyematkan RAM berukuran 2GB. Pada bagian depannya, Anda akan dimanjakan dengan lensa kamera selfie berukuran 5MP, yang didukung oleh algoritma kecantikan ArcSoft. Sedangkan, pada bagian belakangnya tersemat lensa kamera 8MP dengan ukuran aperture f/2.0. Sebagai ruang penyimpanan internal, Meizu menyediakan kapasitas sebesar 16GB. Anda pun bisa menambahkan microSD, dengan mengorbankan salah satu dari dua slot kartu SIM yang tersedia pada M5c. Ponsel yang memiliki ketipisan 8.3 mm dan bobot 135 gram ini berjalan diatas Flyme 6 OS. Salah satu fitur dari Flyme 6 adalah One Mind AI, yang mampu mengalokasikan memory ke aplikasi guna meningkatkan performanya. Meizu M5c adalah ponsel yang akan dijual dengan harga kurang dari $275 atau sekitar Rp 3,6 jutaan. Sayangnya, hingga saat ini Indonesia belum masuk sebagai daftar negara yang akan kehadiran ponsel tersebut. Baca juga: Meizu Bakal Ciptakan Pesaing Xiaomi Mi Mix Jualan smartphone 4G, Meizu Sudah Penuhi Aturan TKDN? Smartphone Tertipis Dunia Meizu Diboyong ke Indonesia

SHARE:

Samsung Galaxy S25 Bakal Rilis dengan RAM 12GB?

Solusi Samsung untuk Galaxy S Series yang Punya Masalah Green Line