Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Kampanye "Tokopedia Bersama" Ajak Masyarakat Peduli Sesama
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Program Tokopedia Bersama resmi diluncurkan, Jumat (19/11/2021). Inisiatif ini hadir untuk mengajak masyarakat saling peduli dan membantu sesama.

Tokopedia Bersama mencakup kegiatan kerelawanan, program akselerasi UMKM, fitur donasi, pelatihan untuk berbagai kelompok masyarakat yang membutuhkan hingga kegiatan tanggap bencana.

Public Affairs Senior Lead Tokopedia, Aditia Grasio Nelwan menyebut, program ini berfokus terhadap 5 pilar utama, yakni pendidikan dan teknologi, pemberdayaan perempuan, pemberdayaan kelompok difabel, penyintas bencana alam, dan lingkungan.

Baca Juga:

Tokopedia Bagikan 5 Kiat Riset Guna Hadirkan UX Berkualitas

"Deretan inisiatif Tokopedia Bersama diharapkan dapat memberikan solusi menyeluruh yang dapat membantu seluruh masyarakat Indonesia, termasuk UMKM lokal, agar bisa bangkit dan terus berkontribusi dalam memulihkan ekonomi,” katanya.

Di pendidikan dan teknologi, Adit menjelaskan bahwa tujuannya adalah untuk mengedukasi masyarakat dalam kaitan degan teknologi yang membantu meningkatkan kehidupan.

Sedangkan pemberdayaan perempuan, tujuannya mengembangkan kapasitas kelompok perempuan dalam kegiatan ekonomi produktif.

Baca Juga:

Ini Kategori Paling Laris di Promo Kebut 11.11 Tokopedia

Untuk pemberdayaan kelompok difabel, bertujuan untuk memungkinkan penyandang disabilitas agar lebih mandiri secara sosial dan ekonomi.

Sementara penyintas bencana alam bertujuan untuk membangun ketahanan dan memulihkan kondisi penyintas bencana alam agar berkehidupan kembali.

Dan terakhir lingkungan, yang bertujuan untuk membangun kelestarian alam.

SHARE:

Faktor-faktor yang Menunjang Nvidia Kuasai Pasar AI

Libatkan Industri Perbankan, Pemerintah Putus Aliran Dana Transaksi Judol