Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Influencer Indonesia yang Galang Dana untuk Lawan Virus Corona
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Penyebaran virus corona semakin merajalela di Indonesia. Siapa saja bisa tertular, dan siapa saja tentu bisa membantu meringankan beban tenaga medis, termasuk dari kalangan selebgram. Biasanya mereka disibukkan dengan aktivitas endorse, namun kali ini jiwa kemanusiaan mereka tergerak untuk mengadakan aksi penggalangan dana melalui online. Total pemasukan dana dalam sehari pun tak main-main. Bahkan kini sudah ada yang mencapai Miliaran Rupiah. Siapa saja? 1. Rachel Venya Selebgram cantik, Rachel Venya menjadi salah satu influencer yang menggagas penggalangan dana untuk melawan corona. Sumbangan yang ia himpun melalui platform kitabisa.com ini digunakan untuk membantu sejumlah rumah sakit yang membutuhkan bantuan peralatan medis. Tanpa disangka, pada hari keempat donasi dibuka, dana yang berhasil terkumpul mencapai Rp5,6 Miliar. Dan update sampai saat ini sudah melebihi Rp7 miliar. Sejumlah Rp2 miliar sudah Rachel serahkan untuk Palang Merah Indonesia. Sementara jumlah rumah sakit yang sudah mendapat alat bantuan ini mencapai 131 Rumah Sakit di Jabodetabek. Rachel sebelumnya juga mengucapkan terima kasih pada 'teman online'-nya yang telah menyumbangkan dana untuk mengatasi wabah corona. Untuk melihat rekam pengumpulan dana bisa dicek di https://kitabisa.com/campaign/danadaruratcovid19 2. Atta Halilintar YouTuber dan influencer muda Atta Halilintar juga ambil peran dalam penanganan COVID-19. Sama seperti Rachel dan Arief, Atta juga melakukan penggalangan dana untuk menyediakan alat perlindungan diri bagi para tenaga medis. Tak hanya itu, dalam unggahan di akun Instagramnya, Atta mengungkapkan bahwa dana yang terkumpul juga akan digunakan untuk menyediakan sembako bagi masyarakat yang mungkin tak bisa bekerja karena wabah ini. Meski uang yang masuk belum sebesar Rachel, namun angka tabungan semakin naik setiap waktu. Hingga Jumat (27/3), dana yang terkumpul baru Rp200 juta. Bagi masyarakat yang ingin membantu, bisa melalui https://kitabisa.com/campaign/melawancovid19 3. Arief Muhammad Kesuksesan Rachel Venya dalam menggalang dana nampaknya memotivasi influencer lainnya untuk mulai melakukan aksi serupa. Arief Muhammad menjadi salah satu orang yang terinspirasi dengan aksi Rachel. Melalui akun Instagram pribadinya, Arief mengunggah ajakan penggalangan dana pada para pengikutnya. Dalam keterangan unggahan tersebut ia mengungkapkan bahwa target dari penggalangan dana ini akan berbeda dengan milik Rachel. Meski begitu tujuannya tetap sama, yaitu untuk melawan virus corona. Tidak sampai 24 jam, Arief melaporkan telah berhasil mengumpulkan dana hingga Rp1 miliar. Per 27 Maret, dana yang disumbang mencapai Rp2,6 miliar. Uang hasil donasi yang dikumpulkan pria lulusan Universitas Trisakti ini sudah mulai digunakan. Diantaranya untuk pembelian 1000 hazmat suit, yang dibagikan ke rumah sakit di daerah-daerah yang membutuhkan, tidak cuma di Jakarta. Selain itu juga untuk memberikan 1000 paket sembako bagi yang membutuhkan, memberikan multivitamin, menyerahkan 10 Alat cuci tangan, hingga pembuatan 50 bilik disinfektan yang akan disebar di berbagai titik. "Terima kasih banyak untuk semua yang sudah terlibat. Terima kasih, yaa. Tapi perjuangan belum selesai, masih banyak yang butuh bantuan kita. Kalau pun belum bisa bantu secara materi, bantu dengan stay di rumah nggak ke mana-mana juga sudah cukup, kok," ujar Arief dalam postingan di akun media sosialnya. Bagi yang ingin membantu bisa melalui https://kitabisa.com/campaign/danadaruratcovid19 4. Andovi da Lopez (SkinnyIndonesian24) Youtuber Andovi da Lopez melakukan cara unik untuk melakukan penggalangan dana terkait perlawanan terhadap virus Corona. Andovi membaca isi KKBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) sampai tuntas. Aksi membaca KBBI itu dilakukan Andovi secara live dengan disiarkan langsung melalui channel Youtube-nya, SkinnyIndonesian24. Membaca isi KBBI selama 14 jam nonstop, Andovi berhasil mengumpulkan Rp 200 juta yang nantinya uang tersebut akan dibelikan alat sanitasi untuk para tenaga kesehatan yang menjadi garda terdepan dalam penanganan virus Corona ini.

SHARE:

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16

IM3 Rebranding Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum