Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Honor X60 GT Resmi Rilis, Bisa Mengecas Kilat dan Antipanas
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Honor akhirnya resmi rilis Honor X60 GT di Tiongkok, cuma lima hari setelah mulai buka pendaftaran. Smartphone ini dibekali chipset Snapdragon 8+ Gen 1 plus baterai super jumbo 6.300 mAh, salah satu yang paling besar yang pernah dipasang Honor di ponsel mereka.

Honor X60 GT ini adalah bagian dari trio perangkat GT yang diluncurkan minggu ini, bersamaan dengan GT Pro dan GT Pad Pro yang rilis pada 23 April. Layarnya pakai panel AMOLED 6,7 inci resolusi Full HD+ (2.664 x 1.200 piksel) dan bisa menyala sampai 5.000 nits, jadi tetap terang walau di bawah matahari.

Baca Juga: Unik, Body Infinix Note 50s 5G+ Bisa Keluarkan Aroma Wangi

Chipset tangguh ini dipasangkan dengan RAM 12 GB atau 16 GB, dan pilihan memori internal 256 GB atau 512 GB. Jadi totalnya ada tiga kombinasi yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dan budget kalian.

Buat urusan foto, di belakang ada dua kamera, utama 50 MP dengan OIS dan sensor depth 2 MP. Sementara kamera depan 16 MP siap menemani kalian selfie atau video call dengan hasil yang jernih.

Baca Juga: Bocoran Tablet Baru OnePlus, Kembaran Oppo Pad 4 Pro?

Baterainya bukan cuma besar, tetapi juga bisa dicas cepat pakai 80W, isi 47% cuma dalam 15 menit. Ada fitur bypass charging juga, jadi saat main game sambil mengecas, baterai tidak cepat panas karena sudah dilengkapi vapor chamber dan sistem pendingin seluas 5.514 mm².

Honor X60 GT juga sudah jalan pakai MagicOS 9.0 yang bawa banyak fitur AI kece, kayak edit foto otomatis, ganti gaya visual, atau hapus objek di background. Antarmukanya pun kekinian, lengkap dengan asisten pribadi, notifikasi mirip Dynamic Island, dan fitur ganti wajah pas video call.

Ponsel ini hadir dalam tiga warna, yaitu hitam, putih, dan biru, dua warna terakhir punya pola kotak-kotak di bagian belakang yang bikin tampilannya beda. Harganya dibanderol mulai dari CNY 1.799 (sekitar Rp4,15 juta), bikin Honor X60 GT ini makin layak jadi incaran anak muda yang butuh performa tinggi tanpa bikin kantong jebol.

SHARE:

Unggulkan Body Tipis, Ini Spesifikasi dan Harga vivo V50 Lite

Ajang Silaturahmi Sambil Main Golf Saat Momen Lebaran Ketupat