Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Honkai Star Rail Rilis Update 3.3, Hyacine dan Cipher Siap Beraksi
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Honkai: Star Rail bakal kasih kejutan besar buat para penggemar setianya. Versi 3.3 yang punya judul The Fall at Dawn's Rise bakal resmi rilis pada 21 Mei nanti.

Di update kali ini, Trailblazers bakal bahu-membahu bareng para Chrysos Heirs buat hadapi pertarungan terakhir di misi Flame-Chase. Setelah berhasil merebut Coreflames of Death and Reason, sekarang mereka bakal ditantang habis-habisan oleh Sky Titan Aquila.

Baca Juga: Honkai: Star Rail X Fate/stay night [Unlimited Blade Works], Kolaborasi Gacha Paling Heboh!

Kalian tidak sendirian, nantinya bakal ada karakter baru bintang lima bernama Hyacine yang siap temani kalian. Dokter satu ini punya spesialisasi sembuhkan tim dan menjaga HP biar tetap stabil.

Hyacine juga punya partner imut bernama Little Ica yang bantu kasih healing terus-menerus. Bahkan dia rela mengorbankan HP-nya sendiri demi selamatkan tim.

Namun, tak cuma Hyacine yang bikin hype makin tinggi. Ada juga Cipher, salah satu Chrysos Heirs pertama yang punya skill serangan True DMG yang sakit banget.

Cipher bakal targekan musuh dengan HP tertinggi, lalu kumpulkan data damage-nya sebelum berikan serangan pamungkas yang benar-benar brutal. Cocok banget buat yang suka taktik serangan penuh perhitungan.

Baca Juga: Guardian Tales Rilis Update World 21, Ada Kota Bawah Laut yang Keren Banget!

Selain dua karakter baru, update 3.3 juga bakal bawa lagi dua karakter lima bintang favorit, yaitu The Herta dan Aglaea. Keduanya hadir di paruh pertama dan kedua event Warp yang bakal bikin gacha makin seru.

Jika kalian penasaran seberapa epic petualangan kali ini, tinggal tunggu saja update-nya rilis di 21 Mei nanti. Siapkan kuota dan ruang penyimpanan, karena petualangan di Honkai: Star Rail 3.3 dijamin bakal bikin kalian betah main di layar HP atau PC.

SHARE:

iPhone Lipat Punya Layar Anyar Ungguli Galaxy Z Fold?

Serangan Bruteforce Incar Bisnis di Indonesia Setiap Hari