Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Grab Siap Patuhi Tarif Ojek Online Baru
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Grab menyatakan siap memenuhi rencana pemerintah untuk menyesuaikan tarif/biaya jasa transportasi ojek online untuk wilayah Jabodetabek. Penyesuaian tarif ojek online di wilayah Jabodetabek akan berlaku mulai pekan depan (16/3). Head of Public Affairs, Grab Indonesia, Tri Sukma Anreianno, yang hadir dalam pertemuan itu dengan Kementerian Perhubungan (10/3) menyatakan pihaknya akan mematuhi tarif baru tersebut.

Baca Juga: Kolaborasi Grab dan Aqua Kelola Daur Ulang Sampah Plastik

“Kami menghormati dan akan beradaptasi dengan skema baru berdasarkan keputusan pemerintah. Hasil pertemuan hari ini akan kami sosialisasikan ke teman-teman mitra pengemudi yang diharapkan baik bagi kesejahteraan mitra dan keberlangsungan industri,” ujar Tri. Dalam pertemuan tersebut, Grab menyampaikan akan memonitor pelaksanaan penerapan tarif baru dan dampaknya terhadap total pendapatan mitra pengemudi. “Kami berharap seluruh pemangku kepentingan dan perusahaan transportasi daring dapat tetap menghormati dan melaksanakan tarif baru ini. Kami akan sampaikan hasil monitoring penerapan tarif baru sebagai masukan ke Kemenhub,” ujar Tri. Menurutnya, Grab akan terus melaksanakan ini karena dampaknya baik untuk industri hingga saat ini.

Baca Juga: Sopir GrabCar dan Penumpang ‘Dibawa Kabur’ yang Viral Sepakat Berdamai

Tri meyakini masyarakat sudah semakin pintar dan bijaksana dalam memilih layanan transportasi online yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Sebagaisuper app di Asia Tenggara, Grab menawarkan beragam fitur dan inovasi yang akan memberikan kenyamanan yang lebih besar, ketenangan pikiran, dan kualitas layanan bagi pengguna. Berbagai inovasi juga terus dilakukan oleh Grab untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada para penumpang, seperti Tombol Darurat,VOIP Call & number masking, Berbagi Perjalanan dan Layanan Pelanggan 24/7. Selain itu Grab juga aktif melakukan tindakan pencegahan, diantaranya dengan melakukan pemeriksaan latar belakang pengemudi, latihan mengemudi aman, sampai verifikasi wajah (selfie authentication) mitra pengemudi. “Harapan kami, penumpang akan menghargai layanan bernilai tambah yang kami tawarkan dan terus memilih Grab sebagai layanan pilihan mereka untuk melayani perjalanan sehari-hari” tutup Tri.

SHARE:

Indosat Gali Potensi Teknologi Lewat Indonesia AI Day 2024

Itel Luncurkan Saingan Galaxy Ring Harga Rp300 Ribuan