Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Dilapisi Emas 18 Karat, Huawei Watch Ultimate Design Dibanderol Rp42 Jutaan
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Smartwatch tidak hanya sekedar fungsi sebagai penunjuk waktu atau mendukung kebugaran penggunanya. Seiring berjalannya waktu, smartwatch yang merupakan wearable device menjadi benda yang mungkin dapat menunjukkan status sosial.

Baru-baru ini Huawei memperkenalkan smartwatch terbaru, Watch GT 4 dan Watch Ultimate. Buat mereka yang membutuhkan jam tangan pintar dengan tujuan memanfaatkan fungsi-fungsi standar, Watch GT 4 cocok bagi mereka.

Baca Juga:
Huawei Umumkan Watch Ultimate, Miliki Daya Tahan hingga Suhu 1.000 Derajat Celcius

Watch GT 4 tampil dengan desain menawan, perusahaan menyebutnya "geometric aesthetic" melalui desain oktagonal, merepresentasikan tampilan yang elegan dan mewah.

Menurut Edy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia, perangkat smartwatch terbaru ini merupakan produk yang stylish fashionable. "Bukan sekedar jam tangan. Tetapi Perangkat yang bisa menentukan jati diri anda dalam penggunaan sehari-hari," kata Edy dalam peluncuran produk baru ini di Jakarta, Kamis (5/10/2023).

Sedangkan seri Watch Ultimate, membawa kemampuan maupun fitur yang lebih hebat lagi berkat material zirconium-base liquid metal yang biasa digunakan untuk membuat arloji premium hingga pesawat luar angkasa.

Material tersebut membuat Watch Ultimate lebih kokoh, tahan banting, dan tahan karat, bahkan mampu bertahan hingga suhu ekstrem 1.000 derajat celcius serta tahan di kedalaman air hingga 100 meter.

Tidak berhenti sampai di situ, Huawei menyediakan Watch Ultimate Design. Semua kecanggihan seri Ultimate terdapat pada versi lux ini dan dilapisi emas 18 Karat.

"Terbuat dari material 18 karat," kata Edy, ketika menjelaskan smartwatch Huawei Watch Ultimate Design. Versi Watch Ultimate edisi terbatas ini dibanderol dengan harga Rp42 jutaan dan kini mulai dapat dipesan atau pre-order.

"Orang yang menginginkan benda premium, selain desain dan kualitas," tambahnya.

Baca Juga:
Huawei Watch GT 4 Usung Kecanggihan Teknologi dengan Fashion

Perangkat ini tersedia di HUAWEI Authorized Experience Store (Taman Anggrek, Kota Kasablanka, dan Grand Indonesia), Erafone, dan Tokopedia.

Selama masa pre-order mulai 5 Oktober hingga 27 Oktober 2023, pelanggan akan mendapatkan gratis HUAWEI FreeBuds Pro 2, HUAWEI WATCH Ultimate strap, Garuda Indonesia GPS Signature Voucher, dan garansi selama 2 tahun.

SHARE:

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16

IM3 Rebranding Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum