technologue.id, Jakarta - Kekayaan Jeff Bezos menyentuh rekor baru di tengah pandemi virus Corona ini. Dikabarkan bahwa kekayaan CEO Amazon itu kini telah mencapai US$ 172 miliar atau sekitar Rp 2.500 triliun.
Dilansir dari Bloomberg (4/7/2020), pencapaian ini diraih berkat saham Amazon yang melonjak. Perusahaan yang bermarkas di Seattle itu mengalami kenaikan nilai saham sebesar 4,4% ke rekor US$ 2.878,70 pada Rabu lalu.
Baca Juga:
Lampaui Bill Gates, Jeff Bezos Jadi Orang Terkaya Dunia
Melonjaknya kekayaan Bezos ini tidak lepas dari pandemi virus Corona yang memaksa masyarakat untuk mengkarantina diri di rumah. Hal ini membuat pola belanja masyarakat beralih ke toko yang berbasis online seperti Amazon.
Kekayaan Bezos sendiri sebelumnya menyentuh angka US$ 167,7 miliar pada September 2018. Pundi-pundi harta terus meningkat meski telah bercerai dengan Mackenzie Bezos yang memegang 4% saham dari total keseluruhan saham perusahaan.
Baca Juga:
Berkat Aplikasi Canva, Wanita Ini Masuk Jajaran Orang Terkaya
Akibat pembagian harta gono-gini ini, kekayaan MacKenzie juga ikut meroket 54% sejak awal tahun ini. Wanita yang merupakan seorang novelis ini pun bertengger di peringkat 12 orang terkaya dunia.
Sejumlah analis memprediksi kekayaan Bezos akan terus bertambah seiring berjalannya waktu. Pada tahun 2026, harta pria berkepala plontos ini diperkirakan akan tembus US$ 1 triliun atau sekitar Rp 14.585 triliun.