Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Cari Lagu di Youtube Bisa Dilakukan Hanya dengan Bersenandung
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Youtube akan memungkinkan penggunanya untuk mencari lagu hanya dengan bersenandung.

Uji coba fitur ini baru diluncurkan pada segelintir pengguna Youtube di perangkat Android. Untuk menggunakan opsi penelusuran baru ini, pengguna hanya perlu bersenandung selama 3 detik. Kemudian saat lagu sudah teridentifikasi, Youtube akan menampilkan konten dari artis tersebut.

Baca Juga:
YouTube Kini Tak Berikan Rekomendasi Tontonan untuk Pengguna

"Kami sedang bereksperimen dengan kemampuan orang-orang menelusuri lagu di Youtube dengan menyenandungkan atau merekam lagu yang sedang diputar. Jika Anda ikut dalam eksperimen ini, Anda dapat beralih dari penelusuran suara Youtube ke fitur penelusuran lagu baru, dan menyenandungkan atau merekam lagu yang Anda cari selama 3+ detik agar lagu tersebut dapat diidentifikasi. Setelah lagu diidentifikasi, Anda akan diarahkan ke konten musik resmi yang relevan, video buatan pengguna, dan/atau video Shorts yang menampilkan lagu yang dicari di aplikasi Youtube," tulis keterangan dari YouTube.

Jika dilihat lagi, fungsionalitas tersebut mungkin tidak asing. Sebelumnya Google juga telah mendukung kemampuan serupa pada akhir tahun 2020 silam.

Baca Juga:
YouTube Tambahkan Beberapa Tools Baru untuk Shorts

Dilansir dari TechCrunch, Google mendkonfirmasi bahwa teknologi dasar yang digunakan memang sama. Bedanya versi Youtube lebih cepat dimana Google Assitant memerlukan audio berdurasi 15 detik sedangkan Youtube hanya membutuhkan minimal tiga detik.

SHARE:

Waspada Aplikasi Berbahaya Berkedok VPN

Viral Ponsel Poco X3 Meledak Saat Dicas