Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Cari Flash Disk 64GB? Coba Intip Dua Produk Ini!
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Tak banyak flash drive berkapasitas 64GB terpercaya di pasaran. Celah inilah yang coba dimanfaatkan oleh Apacer. Vendor asal Taiwan itu pun meluncurkan duo AH359 dan AH336. Keduanya adalah flash disk yang punya opsi penyimpanan maksimum hingga 64GB. Di samping itu, Apacer juga menyediakan AH359 dan AH336 dalam pilihan kapasitas lain yang lebih sedikit seperti 8GB, 16GB, dan 32GB.

Baca juga:

Asus Luncurkan ZenFone 4 Selfie Lite Pas di Harbolnas 2017, Harga?

Yang membedakan duo penyimpanan eksternal itu adalah interface yang digunakannya. AH359 telah dilengkapi dengan interface USB 3.1 Gen 1 SuperSpeed dengan kecepatan sampai 5Gb per detik. Sementara AH336 masih memakai USB 2.0. [caption id="attachment_25304" align="alignnone" width="673"]Cari Flash Disk 64GB? Coba Intip Dua Produk Ini! Apacer AH336 (eksklusif/Technologue.id)[/caption] Perbedaan lainnya adalah AH336 dengan USB 2.0-nya berdesain amat minimalis, dengan balutan dominan warna putih atau hitam. Sedangkan AH359 lebih elegan dengan style “Gentleman Black x Deep Sea Blue” alias hitam dan biru. [caption id="attachment_25303" align="alignnone" width="673"]Cari Flash Disk 64GB? Coba Intip Dua Produk Ini! Apacer AH336 (eksklusif/Technologue.id)[/caption]

Baca juga:

Dua Speaker Omni-Directional Masuk Indonesia, Salah Satunya Rp6 Jutaan!

Namun, produk baru Apacer ini tergolong kurang menarik dari segi desain dibandingkan model lain seperti AH360 dan AH750, yang penutupnya tidak terpisah, melainkan bersatu dengan bodi dan dapat diputar 360 derajat. AH336 dan AH359 cenderung old-school karena menggunakan penutup konektor. Akan tetapi sebagai jaga-jaga, Apacer sudah menyiapkan strap hole supaya Anda bisa menggantungkan gelang atau gantungan, sehingga flash disk ini tak mudah hilang tanpa jejak.

Baca juga:

Mengintip Kehebatan Laptop Rp23 Jutaan Lenovo Yoga 920

Apacer hari ini (19/12/2017) belum mengabarkan pada redaksi berapa harga per unit AH359 dan AH336 di Indonesia. Kira-kira, berminatkah Anda membelinya?  

SHARE:

Samsung Galaxy Ring Tahan hingga 21 Hari, Intip Fiturnya

Makin Gahar! Intip Spesifikasi Asus ROG Phone 9 dan 9 Pro