Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Cara mengganti nama di Pokémon Go
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Saat membuat akun Pokémon Go, para trainer akan ditanya apa nickname yang ingin dipakai. Masih ingat, kan? Mungkin Anda sekarang memiliki nickname yang bagus, entah itu dengan nama asli atau malah nama samaran yang keren. Namun, semisal Anda bosan, Anda diperbolehkan kok untuk mengganti nickname. Fitur penggantian nama telah dibekalkan Niantic di Pokémon Go versi 0.33.0. Pastikan Anda sudah memperbarui game VR tersebut di handset Anda. Kalau sudah, berikut cara untuk melakukan pergantian username di Pokémon Go. 1. Buka Pokémon Go dan tap simbol Poké Ball. Cara mengganti nickname di Pokemon Go 2. Pilih Settings di bagian kanan atas. Cara mengganti nickname di Pokemon Go 3. Lalu, ketuk opsi 'Change Nickname'. Cara mengganti nickname di Pokemon Go 4. Pilih Yes saat pop-up window berisi konfirmasi pergantian nama muncul. Perlu dijadikan pertimbangan, Anda hanya bisa mengganti nickname Pokémon Go sekali saja. Sebaiknya, pilih username yang benar-benar tidak akan Anda sesali setelah dipilih kemudian hari. Cara mengganti nickname di Pokemon Go4 5. Kemudian, masukkan nama yang Anda kehendaki. Semisal nama incaran Anda itu belum dipakai user lain, maka Niantic bakal menyetujui permintaan ganti nama Anda. Simpel, kan? Silakan mencobanya kapan pun Anda mau!   Baca juga PENGGUNA ASUS ZENFONE MAU MAIN POKEMON GO? BEGINI CARANYA YUK CARI TAHU DI MANA POKÉMON LANGKA BERSEMBUNYI! 4 TIPS POKÉMON GO YANG MUNGKIN BELUM ANDA TAHU

SHARE:

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16

IM3 Rebranding Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum