Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Bak "Anak Emas", Ini Perlakukan Telkomsel untuk Orbit 5G
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Telkomsel menawarkan jaringan 5G untuk para pengguna Telkomsel Orbit lewat produk terbaru. Dibanderol harga cukup tinggi, pihak Telkomsel mengaku belum berencana memasarkan Orbit Ultra 5G secara agresif dan masif.

Head of Home LTE Project Telkomsel, Arief Pradetya, mengatakan bahwa mereka masih mencoba belajar memahami cara pendekatan ke konsumen dan behaviour penggunaan jaringan generasi kelima tersebut. Hal ini sehubungan karena Orbit Ultra 5G merupakan produk premium.

"Kita masih mencoba belajar untuk Orbit 5G ini. Karena itu, kita tidak agresif untuk penjualan. Karena masih trial, makanya kita tidak masif untuk push produk ini dan tidak memasang target tertentu untuk 5G," ujar Arief, dalam media update Telkomsel Orbit secara virtual, Rabu (29/9/2021).

Baca Juga:
Telkomsel Orbit, Layanan Internet Rumah Praktis dan Kontrol Mandiri

Sebagai informasi, Telkomsel membanderol Orbit Ultra 5G dengan harga promo Rp 6,3 juta.

Perihal pilihan paket, Orbit 5G tersedia dengan harga mulai dari Rp 130 ribu untuk kuota 100GB, Rp 500 ribu untuk kuota 500GB, hingga Rp 900 ribu untuk kuota 1000GB. Penawaran paket internet dengan kuota besar ini menyesuaikan konsumsi data yang bakal makin melonjak seiring kecepatan jaringan 5G.

"Karena harganya premium, maka kami men-delivernya juga berbeda. Paket mulai diangka Rp 250 ribu ke atas. Jangan sampai paket (internet) kecil tapi nanti cepat habis dan harus beli paket baru lagi," tuturnya.

Namun untuk pemakaian internet setelah bulan pertama, pelanggan selanjutnya dapat membeli paket data khusus Telkomsel Orbit yang tersedia dengan harga mulai dari Rp 130 ribu untuk mendapatkan kuota data hingga 650GB dengan masa aktif 30 hari.

Untuk pemakaian internet selama 3 bulan pertama, pelanggan dapat menikmati kuota data hingga 1000GB cukup dengan membeli paket mulai dari Rp 130 ribu.

Selain itu, berbeda dengan aktivasi mandiri pada produk Orbit sebelumnya, kali ini tim Telkomsel bakal turut membantu proses instalasi secara langsung.

"Sebelum PPKM level 4, tim khusus Orbit 5G datang bantu pasang dan bantu cari lokasi di rumah agar jaringan bisa optimal. (Ibaratnya) Layanan tidak murah nih, jangan dilepas begitu saja," ungkap Arief.

Baca Juga:
Mengenal Telkomsel Orbit, Layanan WiFi Rumah Kuota Berlimpah

Arief menambahkan, saat ini Telkomsel Orbit 5G telah mencakup enam kawasan hunian di sekitar Jakarta.

Keenam wilayah ini antara lain adalah yaitu Pondok Indah, Widya Chandra, Pantai Indah Kapuk, Kelapa Gading, Alam Sutera, Bumi Serpong Damai, serta beberapa titik di wilayah Menteng.

Telkomsel menyebut pihaknya terus memperluas cakupan jaringan Telkomsel Orbit 5G seiring dengan perluasan jaringan Telkomsel 5G secara bertahap dan terukur.

Hal ini sejalan dengan komitmen Telkomsel yang ingin menghadirkan pengalaman akses Telkomsel 5G yang lebih merata.

SHARE:

Riset HP: Adopsi AI di Dunia Kerja Indonesia Alami Peningkatan

5 Seri Laptop HP Terbaru yang Punya Kemampuan AI