Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
40 Smartphone Xiaomi Ini Bakal Dapat MIUI 9, Ada HP Anda?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – MIUI 9 sudah dirilis ke sejumlah smartphone Xiaomi pada beberapa bulan lalu. Namun firmware tersebut hingga saat ini baru bisa dinikmati oleh segelintir smartphone saja. Ke depannya, mungkin akan ada lebih banyak lagi smartphone Xiaomi yang kebagian. PlayfulDroid.com (17/01/2018) mengabarkan kalau Xiaomi baru saja merilis sebuah poster yang menunjukkan bahwa mereka berencana untuk mendistribusikan MIUI 9 ke sejumlah perangkat Xiaomi. Tak tanggung-tanggung, jumlahnya ada 40 perangkat. Bahkan, smartphone yang dirilis pada tahun 2012 pun ikut mendapatkannya.

Baca juga:

Xiaomi Siap Melantai ke Pasar Bursa

40 perangkat tersebut adalah, Xiaomi MI MIX 2, Mi Note 3, Mi 6, Mi Max 2, Mi 5X, Mi MIX, Mi Note 2, Redmi 5, Redmi 5 Plus, Redmi Note 4X, Redmi Note 5A, Redmi 5A, Mi 5, Mi 4, Mi 3, Mi 2, Mi 5C, Mi 5s, Mi 5s Plus, Mi Max, Mi 4s, Mi 4C, Mi Note, Redmi 4X, Redmi 3S, Redmi 3X, Redmi 4A, Redmi 4 high version, Redmi Note 2, Redmi Note 3, Redmi Note 4, Redmi Pro, Mi 2S, Redmi 2, Redmi 2A, Redmi 1S, Redmi Note, Mi Pad 3, Mi Pad 2 dan Mi Pad.

Baca juga:

Yi Horizon VR180, Kamera VR Buatan Xiaomi

Tak cuma itu, di sisi lain Xiaomi juga tengah melakukan pengujian MIUI 9 terhadap smartphone Redmi 3 dan Redmi 4 versi standard. Sayangnya, hingga saat ini Xiaomi belum bisa memastikan kapan tepatnya keseluruhan daftar smartphone tersebut kebagian MIUI 9.

Baca juga:

Xiaomi Bikin Kloningan Speaker Pintar Amazon, Selisih Berapa Harganya?

Seperti yang diketahui sebelumnya, MIUI 9 sendiri membawa sejumlah fitur baru dari versi sebelumnya. Tak cuma itu, desain tampilan yang lebih baik serta kinerjanya yang lebih optimal juga menjadi kelebihan yang ditawarkan oleh MIUI 9.

SHARE:

Samsung Galaxy S25 Slim Bakal Diperkuat Kamera 200MP?

Itel Luncurkan Saingan Galaxy Ring Harga Rp300 Ribuan