Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
3 Strategi Kemenkominfo Berantas Hoaks Pemilu 2024
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Pemilihan Umum 2024 akan dilaksanakan pada Februari 2024. Seperti sebelumnya, jelang Pemilu selalu diwarnai dengan konten-konten disinformasi serta hoaks.

Menyikapi hal tersebut, Kementerian Komunikasi dan Informatika sudah menyiapkan tiga langkah strategis dalam memberantas hoaks mengenai Pemilu 2024.

Baca Juga:
Facebook Jadi Media Sosial yang Paling Banyak Ditemukan Konten Hoaks

“Pertama, kami akan lakukan peningkatan kesadaran masyarakat tentang bahaya hoaks Pemilu dan pentingnya memverifikasi informasi dari sumber yang dapat dipercaya,” ujar Menkominfo, Budi Arie Setiadi.

Selanjutnya, Kementerian Kominfo juga melakukan kerja sama dengan aparat penegak hukum dan penyelenggara platform media sosial untuk mengidentifikasi dan menangani penyebaran konten hoaks Pemilu.

"Ketiga, Kementerian Kominfo meningkatkan upaya patroli siber dan penerimaan aduan masyarakat terkait hoaks Pemilu," tandas Menteri Budi Arie.

Menkominfo mengakui bahwa langkah dan upaya tersebut tidak dapat serta merta menanggulangi peredaran konten hoaks Pemilu.

Baca Juga:
Isu Hoaks Pemilu Naik Hampir 10 Kali Lipat, Ini Respon Kemenkominfo

Maka itu, Menteri Budi Arie mengimbau agar masyarakat jangan sampai terpancing berita sensasional yang berpotensi memicu emosi. Masyarakat juga tidak membagikan berita tanpa mengecek kebenaran terlebih dahulu.

“Pastikan bahwa berita tersebut didasarkan pada fakta yang dapat dipertanggungjawabkan dan bukan hanya berdasarkan opini subjektif. Cari informasi dari sumber yang berbeda untuk memastikan kebenarannya," tutupnya.

SHARE:

Server Microsoft Flight Simulator 2024 Kewalahan Hadapi Lonjakan Gamer

Uji Starship, SpaceX Pilih Turunkan Roket ke Laut Dibanding Ditangkap